Beato Titus Brandsma

(Seri Orang Kudus)

Beato Titus Brandsma adalah seoarang Karmelit yang menjadi martir pada masa perang dunia kedua. Itu terjadi karena dia berani menentang ideologi fasis Hitler - Jerman dan terus menyuarakan kabar gembira kasih Allah kepada semua orang. Meninggal di kamp konsentrasi di Dacau pada tahun 1942, kemungkinan besar pada tanggal 27 Juli. Dia digelari Beato pada 3 November tahun 1985 oleh Paus Yohanes Paulus II.

Titus Brandsma adalah juga seorang dosen dan jurnalis. Bahkan kemudian dia diangkat sebagai ketua jurnalis Katolik di Belanda. Tugas utamanya adalah menyuarakan kebenaran dan terus melawan propaganda Jerman. Akibat tindakannya ini, dia ditangkap dan dimasukkan kamp konsentrasi hingga akhirnya wafat sebagai martir.

Titus lahir di Belanda pada 23 Februari 1881. Untuk mengenang hari kelahirannya, ada yang membuat doa novena. Biasanya mulai tanggal 15 Februari sampai tanggal 23 Februari untuk menghormati dia. Lebih dari itu, novena itu bisa dipakai sebagai permohonan kepada Tuhan melalui perantaraan Beato Titus Brandsma.

Doa kepada melalui perantaraan Titus Brandsma ini sangat baik didoakan oleh mereka yang mengalami tindak ketidak adilan. Mereka yang tertindas hak-haknya, mereka yang memperjuangkan keadilan sosial dan kebenaran.

Berikut ini doa yang biasa dipanjatkan:

Allah yang mahakasih,
Hamba-Mu Beato Titus Brandsma telah bekerja giat di kebun anggur-Mu.
Dia tak hentinya memperjuangkan kebenaran, bahkan memberikan seluruh hidupnya karena imannya kepada-Mu.
Melalui doa-doanya, kami memohon belas kasih dan bantuan-Mu.
Bapa di surga, Titus Brandsma tidak pernah menolak 
Ketika diminta tolong oleh umat-Mu
Di dalam namanya, kami datang kepada-Mu dengan intensi :

(Sebutkan permohonan)

Ya Tuhan, bantulah kami untuk meneladan iman yang besar, dalam menghadapi segala kesulitan dan ketidak adilan yang dimiliki oleh Titus brandsma. Semoga kami juga memiliki cinta yang murah hati serta semangat yang menyala-nyala untuk terus  memperjuangkan keadilan dalam masyarakat kami.
Kiranya Engkau senantiasa dimuliakan, kini dan sepanjang masa.

Maria Bunda Karmel, doakanlah kami.
Beato Titus Brandsma, Karmelit dan martir, doakanlah kami.

1 X Doa Tobat
1 X Bapa Kami
3 X Salam Maria
1 X Kemuliaan


Comments

Popular Posts